Pendaftaran gelombang 12 diperpanjang

Untuk pendaftaran gelombang ke 12 akan diperpanjang smp akhir november 2014 dan akan memulai latihan pada  tanggal 6/7 Desember 2014 (sesuai jadwal yg dipilih). Dikarenakan kelas kstar yang terbatas ,bagi kalian yang sudah mendaftar maka akan dihitung kedalam kuota kelas yang ada jadi apabila tidak yakin akan masuk dipertemuan pertama dan seterusnya,lebih baik tidak mendaftarkan diri,karena jika kuota kelas sudah penuh kalian tidak bisa mendaftar lagi. ayo SEGERA mendaftar !!!!!!!!!

#Bagaimana untuk bergabung di K-Star Academy?

Kalian bisa kirimkan biodata dgn format nama, alamat, no.tlp, pendidikan, pengalaman dibidang tari/nyanyi dan pilihan jadwal latihan (cek di halaman jadwal latihan).

# CONTOH PENGISIAN FORMULIR

1.NAMA:Akdiyanti

2.ALAMAT : Jl.pangkalan jati 5 jak tim

3.No HP : 085780410777

4.Pendidikan : Collage student (2nd year)

5.Pengalaman : punya dance cover Keahlian : bisa main piano (hanya diisi bila ada saja yaa)

6.JADWAL :#Sabtu di studio haskin, Pagi = 08.30-10.00 ,kelas dance begginer cwe = DIDI

Jadwal bisa dilihat disini — > https://kstaracademy.wordpress.com/tempat-waktu-latihan/

7. kirimkan foto bukti transfer biaya pendaftaran sebesar 50.000 cek disini >>  https://kstaracademy.wordpress.com/biaya/

Setelah itu kamu bisa kirim formulir pendaftaran kamu ke email kstaracademy@rocketmail.com

NB:jika form pendaftarn belum lengkap seperti tidak mencantumkan jadwal latihan yg kalian pilih maka email tidak dapat diproses,jd mohon mengisi form pendaftaran dgn benar ^^

FAQ :

#Bagaimana kalau belum punya skill dance atau nyanyi? Jangan takut untuk bergabung, walaupun blm bisa dance dan nyanyi, kalian akan dilatih setiap minggunya oleh pengajar yg handal & profesional

#Tapi bagaimana kalau kalian sudah punya dance cover?? untuk sementara kstar belum membuka lagi kelas dance cover untuk group yg sudah kalian buat sendiri karena untuk saat ini kstar akan fokus mengurus dance group yang ada di kstar dulu =)

#Tempat latihannya dimana??

Untuk sementara ada 2 cabang yg dibuka untuk K-Star academy.

1. Studio Haskin, jl.Taman Malaka Selatan a13 no 10 kav Pondok Kelapa Jakarta Timur (dekat Sekolah BPSK dan kampus UNSada).Dari kampung melayu tinggal naik angkot 31 turun di gang banci dekat bpsk atau didpn tk junior.

2. Studio Pasar santa.Jl.Cipaku Jakarta selatan (di dalam Pasar Santanya,di lantai 2 ruang expo) Dari Terminal blok m naik 75 berhenti di KFC dari situ lurus aja(tinggal tanya org aja kalo bingung dimana pasar santa,dkt dari situ )

#Biayanya berapa?

,lihat disini utk pembayarannya. https://kstaracademy.wordpress.com/biaya/

#adakah batasan umur untuk mengikuti k-star academy?

tidak ada batasan untuk belajar di k-star academy ^^

#adakah sistem audisi?

k-star academy tidak melakukan audisi untuk setiap peserta pelatihan yg ingin bergabung.hanya diakhir setiap semester saja diadakan test untuk menentukan kelas selanjutnya,level mana kalian akan melanjutkan.

#kalau pakai kerudung boleh tetap ikut?

tentu saja boleh mengingat kelas cwe dan cwo dibedakan.dan salah satu pengajar kita juga mengenakan kerudung koq,jadi kerudung bukan halangan untuk belajar.

#Tertarik? Bisa langsung kirim biodata  kamu yaa ke kstaracademy@rocketmail.com